Partai Nasdem Resmi Dukung Rudy Mas’ud untuk Pilkada Kaltim 2024.

RilisKaltim.Com, Jakarta – Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh kini secara resmi menyerahkan surat dukungan berupa rekomendasi kepada salah satu kontestan Pilkada Kalimantan Timur 2024.

Surat rekomendasi tersebut langsung diberikan oleh Surya Paloh kepada Rudy Mas’ud politisi asal Kalimantan timur yang saat ini memimpin partai pohon beringin (Golkar) tingkat daerah.

Penyerahan surat rekomendasi dukungan tersebut di berikan di ruang kerja pribadinya di NasDem Tower, Gondangdia, Jakarta.

“Jadi dengan ridho Allah, pada pagi hari ini DPP partai NasDem menyerahkan rekomendasi atas pencalonan bapak Rudy Mas’ud untuk mengikuti proses pilkada yang akan berlangsung dalam waktu singkat,” kata Surya Paloh, saat menyerahkan surat rekomendasi, Jumat (12/Juli/2024).

Surat rekomendasi itu juga diberikan NasDem sekaligus untuk Seno Aji sebagai bakal cawagub untuk pasangan Rudy Mas’ud.

Kepada pasangan tersebut, Surya Paloh berharap keduanya bisa memenangkan Pilkada Kalimatan Timur 2024.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *